Aneka Umpan Ikan Untuk Mancing

Jumat, 18 November 2016

Umpan Ikan Baung Sungai


Siapa yang tidak mnegnal ikan satu ini, ikan baung. Ikan baung merupakan ikan air tawar yang banyak hidup disungai dan rawa-rawa. Ikan baung sendiri juga menjadi salah satu target utama para pemancing. Ikan baung sendiri memiliki bentuk yang sama dengan ikan lele dan juga rasnaya juga hampir sama. Pada umumnya ikan baung ini hidup disungai yang memiliki arus deras. Ikan baung sendiri juga senang berpindah-pindah dan mneyukai bau-bau amis serta menyengat. Nah untuk memancing ikan baung ini sebaiknya anda menggunakan umpan ikan baung sungai ampuh.
Dengan menggunakan umpan ikan baung sungai pastinya anda akan mendapatkan hasil pancingan ikan baung dengan jumlah yang banyak maupun ikan baung berukuran besar. Ikan baung ini selain lezat juga memiliki kandungan protein serta gizi yang cukup tinggi untuk tubuh.

Umpan-Ikan-Baung-Sungai

Umpan Ikan Baung Sungai Terpopuler

Ikan baung merupakan ikan yang menyukai bau-bau menyengat untuk itulah sebaiknya anda menggunakan umpan ikan baung sungai yang memiliki bau menyengat. Untuk itulah sebaiknya anda membuat umpan ikan baung sungai sendiri. Membuat umpan ikan baung sungai sebenarnya cukup mudah dan cepat jika kita mengetahui bahan dan juga cara pembuatannya. Untuk itulah di artikel ini menjelaskan bahan-bahan apa saja yang perlu anda siapkan dan cara mengolahnya hingga menjadi umpan ikan baung sungai ampuh siap guna. Bahan yang perlu anda siapkan :
-          Tepung roti
-          Essen tongkol
-          Trasi
-          Pelet
-          Kuning telur bebek
-          Usus ayam yang sudah dihaluskan (di blender)

Umpan Ikan Baung Sungai Terbaik 2016

Setelah semua bahan diatas terkumpul, maka langkah selanjutnya ialah mengolahnya hingga menjadi umpan ikan baung sungai yang siap digunakan memancing. Langkah-langkan membuat umpan ikan baung sungai seperti berikut :
  1. Siapkan wadah untuk mencampur semua bahan diatas
  2.  Campurkan tepung roti dan essen serta usus ayam yang sudah halus
  3. Setelah tercampur anda bisa menambahkan kuning telur dan juga pelet
  4. Beri sedikit air agar menjadi adonan
  5. Tambahkan adonan tersebut dengan trasi secukupnya
  6. Kukus selama 20 menit

Kini umpan ikan baung sungai siap anda gunakan memancing, hasil memancing menggunakan umpan ikan baung sungai sudah terbukti ampuh. Jadi tunggu apalagi, bagi anda yang ingin mendapatkan ikan baung secara mudah dan cepat, gunakanlah umpan ikan baung sungai dengan bahan-bahan seperti diatas.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Umpan Ikan Baung Sungai

0 komentar:

Posting Komentar